Taman Hutan Kota Langsa, Destinasi yang Selalu Ramai Dikunjungi Wisatawan

SinarPost.com, Langsa – Kota Langsa tidak hanya dikenal sebagai kota jasa, pendidikan dan perdagangan, tapi juga terkenal sebagai kota pariwisata. Langsa yang terletak di pesisir timur Provinsi Aceh memiliki beberapa destinasi wisata yang banyak dikunjungi wisatawan setiap harinya.

Sektor pariwisata di Kota Langsa tumbuh pesat dengan Hutan Mangrove dan Taman Hutan Kota-nya menjadi magnet utama kunjungan wisatawan dari berbagai penjuru Indonesia, khususnya Aceh dan Sumatera Utara.

Taman Hutan Kota Langsa menjadi daya pikat destinasi liburan keluarga karena berbagai keunikan yang ada, mulai dari rimbunnya pepohonan yang tumbuh berjajar dan rapi, tersedia berbagai wahana permainan, hingga ragam jenis binatang didalamnya yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Hutan Kota ini terletak di Gampong Paya Bujok Seulemak, Kecamatan Langsa Baro. Untuk sampai ke lokasi, wisatawan hanya perlu menempuh jarak sekitar lima kilometer dari pusat Kota Langsa menggunakan roda dua dan empat.

Taman Hutan Kota Langsa sangat populer dikalangan masyarakat Aceh dan Sumatera Utara. Banyak wisatawan dan rombongan tour dari berbagai daerah yang datang ke sini untuk berekreasi. Tak sedikit pula rombongan siswa yang dibawa ke Taman Hutan Kota Langsa sebagai bentuk rekreasi dan edukasi.

Taman Hutan Kota Langsa sangat populer karena areanya yang luas serta memiliki infrastruktur yang lengkap dan modern. Tentunya yang tak kalah memikat adalah tempatnya yang eksotis dan memiliki banyak koleksi flora dan fauna yang yang bisa dinikmati pengunjung dengan puas. Hadirnya danau dengan permainan speed boat nya semakin menambah daya pikat pengunjung untuk berlama-lama di tempat ini.

Destinasi Wisata Taman Hutan Kota Langsa juga tertata cukup rapi. Dengan berbagai jenis pepohonan yang menjulang tinggi memberikan suasana sejuk yang menambah kesan tersendiri bagi pengunjung. Apabila anda sedang berada di Kota Langsa tentu akan sangat rugi jika tidak menyempatkan waktu untuk mengunjungi objek wisata alam satu ini.

Foto kolase beberapa sudut Objek Wisata Taman Hutan Kota Langsa. [@Instagram Taman Hutan Kota Langsa

Selain tempatnya yang rindam dengan berbagai wahana permainannya, juga terdapat beragam jenis flora dan fauna yang salah satu flora paling diburu adalah Bunga Raflesia yang hanya mekar setiap setahun sekali. Dan ini kerap ditemui di lokasi wisata Hutan Kota Langsa.

Disamping itu juga terdapat berbagai jenis pepohonan seperti pohon kayu merbau, damar, jati, meranti dan sejumlah tanaman lainnya yang tumbuh dengan rimbun. Keberadaan pepohonan yang menjulang tinggi ini membuat suasana asri dan adem.

Sementara ragam jenis hewan yang bisa disaksikan di Taman Hutan Kota Langsa diantaranya rusa, buaya, ular, iguana, kura-kura berukuran jumbo, berbagai jenis burung, dan sejumlah spesies binatang lainnya.

Dari aspek infrastuktur, Taman Hutan Kota Langsa juga sangat memadai dan modern. Di sini tersedia beberapa mushalla, sejumlah kamar mandi/toilet yang kebersihannya sangat dijaga. Kemudian ada aula yang bisa dipakai untuk kegiatan, yang menariknya lagi ada sejumlah Rumah Adat Aceh berusia ratusan tahun serta rumah pohon yang dibuat di atas dahan pohon besar yang sangat eksotis untuk dinikmati.

Pengunjung tak cuma dapat menikmati pesona alam flora dan fauna-nya, tapi juga bisa mencoba keseruan berbagai wahana permainan mulai sepeda gantung, flying fox, bebek dayung, rumah pohon, berkuda, motor ATV, paintball, skateboard, wall climbing, hingga keseruan bermain speed boat di Danau buatan Tasik Biru.

Soal tiket masuk, pengunjung tidak perlu khawatir karena sangat terjangkau. Pada momen hari libur tiket masuk pengunjung per orangnya sebesar Rp 10.000 plus parkir kendaraan roda dua Rp 2.000 dan roda empat Rp 5.000.

Untuk jam berkunjung ke lokasi wisata ini dibuka dari pukul 08.00 – 18.00 WIB. Selama berada di Taman Hutan Kota Langsa anda bebas berkunjung kemana saja yang disukai. Perlu dicatat, setiap ingin menikmati wahana permainan ada tarifnya tersendiri, namun harganya masih sangat bersahabat. Jadi tunggu apalagi, jika punya kesempatan silahkan mencoba keseruan berwisata ke Taman Hutan Kota Langsa. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *