SinarPost.com, Lisbon – Bayern Munchen sukses melaju ke semifinal Liga Champions musim 2019-2020 setelah menyingkirkan wakil Spanyol, Barcelona di perempat final. Pada laga yang berlangsung di Estadioda da Luiz, Lisbon, Portugal, Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB itu, Munchen menang telak dengan skor telak 8-2.
Munchen membantai Barcelona lewat gol Thomas Mueller dan Philippe Coutinho yang masing-masing menyumbang dua gol. Empat gol lainnya disumbang Ivan Perisic, Serge Gnabry, Joshua Kimmich, dan Robert Lewandowski. Sementara dua gol Barcelona tercipta lewat David Alaba (bunuh diri), dan Luis Suarez.
Meski permainan berlangsung dalam tempo tinggi dengan penguasaan bola hampir berimbang, namun laga tersebut seperti tidak mencerminkan pertandingan dua tim raksasa yang bertabur bintang. Pasalnya babak pertama saja, Bayern Munchen sudah menang telak 4-1 atas Barcelona, dan menutup laga dengan skor 8-2.
Pada pertandingan tersebut, Lionel Messi tak berdaya saat timnya dihajar habis-habisan oleh Bayern Munchen. Bahkan pemain asal Argentina itu tidak membubuhkan namanya di papan skor, dan satu-stunya gol dari pemain Barca hanya disumbangkan oleh Suarez. Kali ini Messi gagal memberikan pengaruh terhadap permainan Barca, padahal pria berumur 33 tahun tersebut kerap kali menjadi pahawan Barcelona saat situasi yang sulit.
Messi tentunya menjadi sosok andalan Barcelona saat bertolak ke Lisbon untuk menghadapi Munchen. Namun, itu lah hasilnya, Messi tidak bisa berbuat banyak saat Barcelona dibantai 2-8 oleh raksasa Bundes Liga Jerman. Bahkan Messi di laga ini dipecundangi oleh bek sayap muda Bayern Munchen, Alphonso Davies. La Pulga yang biasanya doyan menggocek lawan kali ini dia yang digocek lawan. Messi pada pertandingan ini benar-benar dibuat mati kutu.
Pembuktian Coutinho
Di sisi lain Philip Coutinho sukses menunjukkan kelasnya. Coutinho adalah pemain Barcelona yang dipinjamkan ke Bayern Munchen. Ia bukan lah sosok yang diperhitungkan kala kedua tim bertemu di perempat final, lantaran eks bintang Liverpool itu kerap menjadi pesakitan di bangku cadangan baik saat di Barcelona maupun di Munchen.
Namun di laga ini, saat diberi kesempatan main pada 15 menit terakhir waktu normal, Coutinho langsung menggebrak dan berhasil membuktikan bahwa dirinya masih belum habis. Ya, pada laga tersebut Philip Coutinho sukses menyumbang 2 gol dan 1 assist hanya dalam tempo 15 menit untuk mengantarkan Munchen menang 8-2 atas Barcelona.
Bagi Barcelona, kekalahan tersebut bukan hanya memalukan tapi juga sangat menyakitkan. Penyebabnya, tentu saja karena ikut dibantai oleh pemain buangannya sendiri, Coutinho. Seperti diketahui, pemain asal Brazil itu tidak menjadi pilihan utama di skuat Barcelona setelah didatangkan dari Liverpool saat berstatu bintang, alhasil Coutinho dipinjamkan ke Bayern Munchen.
Namun naasnya, peminjaman Coutinho ke Bayern Munchen adalah kesalahan besar yang harus ditebus Barcelona karena ikut dibantai pemainnya sendiri yang diasingkan. Pada laga ini, Countinho yang masuk pada menit 75 menggantikan Serge Gnabry hanya butuh beberapa menit untuk terlibat dalam gol Bayern Munchen. Coutinho memberi assist terhadap gol Lewandowski pada menit 85, dan mencetak 2 gol maisng-masing di menit 85 dan 89.